28 Februari sampai dengan 1 Maret 2024 menjadi momentum kegembiraan para siswa/siswi kelas 5 SD Santa Maria Cirebon. Kesehatan jasmani maupun rohani setiap insan dalam perkembangan diri perlu ditingkatkan guna mencapai karakter yang berkepribadian baik dan sanguinis (optimis, ceria, mudah bergaul, imajinatif dan memiliki kreatifitas tinggi).
“Menjadi Bintang di Era Digital” menjadi tema dalam kegiatan retret tersebut sekaligus memaknai pentingnya era digital dimasa perkembangan anak-anak saat ini.
Digitalisasi merubah proses fundamental di era modern dan perubahan era yang semakin maju terhadap perkembangan dunia, sehingga semua anak diharapkan dapat mengikuti perubahan tersebut agar kedepannya mampu bersaing dalam dunia digital yang positif dan bermanfaat bagi keberlangsungan kehidupan selanjutnya.
Menjadi bintang di era digital tentu banyak hal yang harus diolah dan dikembangkan untuk menuju era digital yang positif, tentu diadakan nya retret ini juga memiliki tujuan yang positif terhadap perkembangan saat ini agar dalam bersosial media dapat menggunakan sumber informasi sebagai sumber yang positif untuk pembelajaran dan pencapaian prestasi anak khususnya siswa SD Santa Maria Cirebon.
Sumber informasi saat ini sangatlah luas dan dapat diperoleh dalam satu genggaman yang dapat mempengaruhi kehidupan tiap manusia, dan dengan diadakannya retret ini harapan Suster, Bapak dan Ibu Guru adalah siswa semakin bijak dalam mempelajari tiap informasi yang didapatkan dan tentu informasi yang poitif
Retret diadakan di rumah retret Abdi Kristus, Dusun Gedanganak, Ungaran, Semarang. Rumah retret tersebut dikelola oleh Kongregasi Suster-Suster Abdi Kristus (AK)
#Salam Veritas

