Cirebon, 30 Agustus 2023 – SMA Santa Maria Cirebon terus berinovasi dalam memberikan pendidikan yang berkualitas kepada siswa-siswinya, tidak hanya di dalam ruang kelas tetapi juga melalui platform eksternal. Salah satu inisiatif terbaru yang patut diperhatikan adalah pelaksanaan talkshow pendidikan yang dilakukan secara eksklusif di Radio Suara Gratia Cirebon.
Pada tanggal 29 Agustus 2023, SMA Santa Maria Cirebon bekerja sama dengan Radio Suara Gratia Cirebon untuk mengadakan Education Talkshow bertema “The art of Starting to choose the right one to be the best one”. Acara ini merupakan bagian dari upaya sekolah untuk memberikan wawasan kepada para peserta didik dalam menentukan jenjang pendidikan selanjutnya setelah menempuh pendidikan di SMA Santa Maria 1 Cirebon, menginformasikan Speech Competition antar SMP sewilayah 3 Cirebon dan Info pembukaan PPDB sekolah Santa Maria Cirebon.
Salah satu hal yang membuat Education Talkshow ini istimewa adalah pilihan narasumber yang kompeten di bidangnya. Narasumber terdiri dari Miss Ririn selaku Ketua Expo Pendidikan 2023, Jessica Cheryl selaku panitia Speech Competition, dan Miss Ratna selaku Ketua PPDB Sekolah Santa Maria Cirebon.
Siswa-siswa SMA Santa Maria 1 Cirebon dan Masyarakat pada umumnya sangat antusias dalam mengikuti acara ini. Radio Suara Gratia Cirebon menjadi wadah yang tepat untuk menjangkau siswa-siswa secara luas, sehingga pesan-pesan dari para narasumber dapat tersampaikan dengan efektif. Selain itu, siswa-siswa juga memiliki kesempatan untuk mengajukan pertanyaan langsung kepada narasumber melalui whatsapp atau media sosial, menjadikan acara ini lebih interaktif dan mendidik.
Sekolah SMA Santa Maria 1 Cirebon berharap bahwa Education Talkshow ini akan menjadi acara berkala yang dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi para siswa. Dengan terlibat dalam diskusi dan mendengarkan pandangan dari berbagai narasumber, diharapkan siswa-siswa dapat memperluas wawasan, mengembangkan potensi diri, dan meraih impian mereka dengan lebih percaya diri.
Dengan semangat yang terus berkobar, SMA Santa Maria 1 Cirebon dan Radio Suara Gratia Cirebon berharap bahwa kolaborasi ini akan menjadi inspirasi bagi lembaga pendidikan lainnya untuk mengadopsi pendekatan inovatif dalam memberikan pembelajaran yang bermakna dan mendalam kepada generasi muda. Salam Veritas.
Semoga dapat menjadi ajang komunikasi yg bagus.
terima kasih Pak Nugroho